Agen asuransi
Kemunculan pandemi juga memunculkan kesadaran banyak orang akan pentingnya memiliki asuransi. Betapa tidak, ongkos pengobatan COVID-19 sangat mahal, bisa mencapai ratusan juta rupiah. Meskipun pemerintah bersedia menanggung pengobatan pasien COVID-19, namun memiliki asuransi pribadi tetap penting dalam situasi saat ini. Dengan memiliki asuransi pribadi, seorang pasien bisa ditangani dengan lebih cepat tanpa harus menimbulkan bencana finansial. Sebab, perusahaan asuransi akan menanggung seluruh pengobatan COVID-19.
Berbekal kesadaran ini, maka tak heran jika penjualan asuransi jiwa dan asuransi kesehatan meningkat selama pandemi COVID-19. Jika Anda ingin mencoba menjadi agen asuransi, pastikan Anda menawarkan produk yang memberikan manfaat perlindungan COVID-19, seperti misalnya asuransi Prudential.
Katering rumahan
Bisnis ini juga diminati selama pandemi. Aktivitas warga yang bekerja #DiRumahAja membuat banyak orang menghabiskan jam sarapan, makan siang, dan makan malam di rumah. Sementara, tidak semua orang bisa memasak atau punya waktu untuk memasak. Jadi, peluang bisnis ini muncul karena ada masyarakat yang perlu memenuhi kebutuhan lauk-pauk keluarga, tetapi tidak bisa pergi makan ke restoran. Ada dua jenis jenis makanan katering rumahan yang bisa Anda tawarkan. Pertama, makanan siap santap. Kedua, frozen food yang bisa dibeli konsumen sebagai stok untuk siap dimasak.